KABARIKA.ID, MAKASSAR – Operasi katarak Baksos Kesehatan IKA Unhas yang ditangani tim dokter dari Makassar bekerja sama dengan dokter spesialis mata dari rumah sakit (RS) Tenriawaru Kabupaten Bone, telah berjalan sukses dari pagi hingga malam hari pada Sabtu (20/8/2022).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sebanyak 18 orang pasien yang telah berhasil menjalani operasi katarak, dijadwalkan menjalani pemeriksaan pascaoperasi oleh tim dokter dari Makassar pagi hari ini, Minggu (21/8/2022), bertempat di RS Tenriawaru.
Sebanyak 20 orang pasien katarak yang dinyatakan memenuhi syarat menjalani operasi setelah melalui skrining, telah terdaftar pada kegiatan Baksos Kesehatan IKA Unhas di Desa Mappesangka pada 13 Agustus lalu.
Namun, pada pelaksanaan operasi katarak di RS Tenriawaru kemarin, tiga orang batal menjalani operasi. Dua di antaranya karena sakit, dan satu orang karena kadar gula darahnya tinggi saat dicek di rumah sakit.
Menjelang pelaksanaan operasi, ada tambahan satu orang yang tidak masuk dalam daftar sebelumnya, sehingga jumlah keseluruhan pasien sebanyak 18 orang.
Usia rata-rata pasien antara 50-79 tahun. Bahkan ada satu orang yang usianya hampir 100 tahun, bernama Kumpe dari dusun Karoppa. Hal ini berkorelasi dengan jenis katarak yang mereka derita, yakni katarak senilis.
“Pada umumnya pasien menderita katarak senil, terkait dengan ketuaan,” ujar dr Sarah Esya Putri yang dihubungi melalui WA semalam, salah satu anggota tim dokter dari Makassar.
Dokter Sarah menambahkan, kondisi pasien secara umum baik. Proses pelaksanaan operasi dari pagi hingga malam hari pun berjalan sukses tanpa kendala.
Proses penyembuhan pasien antara satu hingga dua minggu pascaoperasi. Penanganan pasien selanjutnya hingga sembuh total ditangani oleh dokter mata RS Tenriawaru Bone. (rus)