KABARIKA.ID, MAKASSAR–Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto mengeluarkan peringatan dini puncak pasang air laut hari ini Sabtu 9 Maret 2024 mulai pukul 17.00 – 21.00 Wita.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Danny Pomanto, sapaan karibnya menginstrusikan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), termasuk camat, lurah, serta masyarakat untuk mewaspadai banjir pasang naiknya air laut.

“Semua siaga banjir hari ini 09.03.2024 terutama pada saat puncak pasang mulai jam 17.00 – 21.00 WITA,” kata Danny melalui pesan singkat.

Seluruh warga Makassar juga diminta waspada namun tidak panik dengan peringatan dini ini.

Danny menyebut, banjir pasang air laut ini dipicu curah hujan yang tinggi sejak kemarin malam, Jumat 8 Maret.

“Masyarakat agar tidak perlu panik dan perlu mewaspadai banjir pasang naiknya air laur yang dipicu curah hujan yang tinggi,” tegas Ketua Pengurus Wilayah (PW) Ikatan Akumni Universitas Hasanuddin,  Sulsel tersebut.