KABARIKA.ID – Timnas Indonesia harus mengakui kemampuan China di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, 15 Oktober 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

China unggul dikandangnya di Stadion Qingdao Youth Football, dengan meraih skor 2-1 dari Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

China unggul dari Timnas Indonesia hasi tendangan dari Baihelamu Abduwaili di menit ke 21 dan disusul oleh Zhang Yuning di menit ke 44.

Tim Garuda memperkecil kekalahannya hasil kerja keras Thom Haye pada menit-menit akhir babak ke dua.

Tim Garuda mendapat skor hasil tendangan Thom Haye pada menit ke 89, setelah lemparan jarak jauh Pratama Arhan menciptakan peluang di kotak penalti.

Tendangan keras Thom Haye memperkecil ketertinggalan Tim Garuda asuhan dari pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Indonesia sejatinya mendapat peluang atas adanya penambahan waktu cukup lama 9 menit di babak kedua, namun demikian kesempatan tersebut tidak mengubah kedudukan.

China tetap unggul dengan gol yang diciptakan dua pemainnya saat babak pertama.

Skor 2-1 bertahan hingga pertandingan babak kedua berakhir.

Tumbang dari China, menjadikan Timnas Indonesia memiliki poin tiga. Tim Garuda saat ini berada di posisi kelima buntut menang selisih gol.