KABARIKA.ID, JAKARTA– Berlatar belakang militer, Presiden Prabowo Subianto memboyong para menterinya untuk mengikuti pembekalan di Akmil, Magelang, Jawa Tengah, 24 Oktober 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Para menteri kabinet Presiden Prabowo Subianto tersebut bertolak ke Magelang dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, dengan menumpangi pesawat Hercules.
Beberapa menteri tampak mencoba berpakaian loreng khas TNI, salah satu di antaranya Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia.
Dalam foto yang beredar, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia terlihat memakai seragam militer lengkap dengan sepatu boot dan topi.
Para menteri Kabinet Merah Putih dijadwalkan mengikuti pembekalan khusus di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil), Jawa Tengah.
Menteri Kehutanan, Raja Juli Antoni. Mengatakan bahwa selain kemeja dan pakaian militer para menteri yang mengikuti pembekalan tersebut juga mendapatkan pakaian olahraga.
“Ada pula sepatu, ada kaus olahraga, dam ada topi juga,” ujar Raja Antoni.
Para menteri kabinet Prabowo Subianto terbang ke Magelang dengan menumpangi pesawat C-130J Super Hercules A-1340 milik TNI AU, sementara para Wakil Menteri terbang dengan menaiki pesawat Boeing A-7306 yang juga milik TNI AU. (*)