KABARIKA.ID, BALIKPAPAN — Rektor Universitas Balikpapan (Uniba), Dr Isradi Zainal terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin Wilayah Kalimantan Timur periode 2022 – 2026.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Alumni Fakultas Teknik Unhas ini terpilih dalam Musyawarah Wilayah ke-3 IKA Unhas Kaltim di Hotel Jatra, Balikpapan, Sabtu (23/7/2022).
Muswil yang dihadiri sekitar 250 alumni ini dikemas santai, tapi berlangsung dinamis.
Sidang yang dipimpin steering committee yang terdiri dari perwakilan pengurus pusat IKA Unhas, Irwan Patawari, perwakilan pengurus IKA Unhas Kaltim, Ismail dan perwakilan IKA Unhas Balikpapan, Gunawan.
Awalnya dua nama mengemuka sebagai kandidat. Fachruddin perwakilan IKA Unhas Kabupaten Kutai Kertanegara dan Isradi Zainal dari Kota Balikpapan.
Saat diminta kesediaannya menjadi calon, Fachruddin secara tegas menyatakan kesediaannya. Namun, setelah itu, Fachruddin menyatakan mundur.
Fachruddin menyatakan alasannya mundur karena dinamika dalam forum dan dinamika di luar forum menunjukkan dukungan belum berpihak padanya. Pernyatan Fachruddin ini disambut gemuruh oleh forum.
Sementara, Isradi Zainal yang diusung oleh IKA Unhas Balikpapan saat diminta kesediaannya menyatakan bersedia maju sebagai calon ketua IKA Unhas Wilayah Kaltim.
“Jika seluruh pengurus wilayah dan juga pengurus IKA lainnya bersedia mengusung saya maka saya akan mempersiapkan jiwa raga untuk menakhodai IKA Wilayah Kaltim,” ujar Isradi.
Mendengar pernyataan ini, ruang pelaksanaan Muswil yang terletak di lantai 8 kembali riuh. Dukungan dari 6 pengurus daerah yang memiliki hak suara dalam forum ini diberikan ke Isradi.
Salah satu pengurus IKA Kutai Timur, Sutomo yang dimintai keterangannya menyatakan forum ini adalah forum demokratis dan bisa dijadikan role model pelaksanaan muswil di daerah lain.
“Kami mendukung Isradi memimpin IKA Kaltim. Siapapun yang terpilih kami berharap bisa memajukan sekaligus menyuarakan aspirasi alumni di Kaltim dan terpenting bisa bersinergi untuk mendukung pembangunan IKN,” kata Sutomo.
Mundurnya Fachruddin sebagai salah satu kandidat memuluskan langkah Isradi memimpin IKA Unhas Wilayah Kaltim. Forum secara aklamasi menunjuk Isradi Zainal sebagai ketua baru IKA Unhas Wilayah Kaltim menggantikan dr Sofyan Hasdam yang telah memimpin IKA Unhas Kaltim selama 1 periode (2018-2022)
Hal yang sama disampaikan pengurus IKA Unhas Samarinda, Mappabali. Selaku ketua panitia Muswil Kaltim, ia menyatakan proses Muswil berlangsung dengan lancar. Terpilihnya Isradi, kata Apli–sapaan Mappabali–diharapkan bisa mengakomodasi keberadaan alumni IKA Unhas di Kaltim.
“Selamat untuk ketua yang baru. Semoga dengan terpilihnya ketua wilayah Kaltim, IKA Unhas Kaltim bisa mengambil peran terhadap seluruh potensi di Kaltim. Terutama keberadaan IKN yang bisa dikatakan menjadi hadiah bagi masyarakat di Kaltim,” ujar alumni Fakultas Hukum Unhas ini. (eki)