KABARIKA.ID, KENDARI — Senam jantung sehat mengawali kegiatan Gerak Jalan Santai Merdeka dan Talkshow IKA Unhas Sultra, Minggu, 21 Agustus.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Umum Pengurus Pusat IKA Universitas Hasanuddin (Unhas), Dr. Ir. Andi Amran Sulaiman, M.P (AAS) ikut senam bersama alumni dan masyarakat.

Senam jantung sehat bersama.alumni dan masyarakat di kendari.
Senam jantung sehat bersama.alumni dan masyarakat di kendari.

Tampak peserta senam lainnya Ketua IKA Unhas Sulawesi Tenggara Asrun Lio, Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) Prof Dr Muhammad Zamrun Firihu, Andi Sumange Rukka (ASR), Wakil Walikota Kendari Hj. Siska Karina Imran, S.K.M. Ketua Harian Sukriansyah S. Latief dan pejabat lainnya.

Setelah senam bersama, Gerak Jalan Santai Merdeka dilepas oleh Ketua IKA Unhas. Ribuan peserta pun bergerak mengelilingi rute seputar MTQ, Kendari.

Ketum IKA Dr Ir Andi Amran Sulaiman, M.P. menerima bendera star dr Ketua IKA Sultra, Asrun Lio
Ketum IKA Dr Ir Andi Amran Sulaiman, M.P. menerima bendera star dr Ketua IKA Sultra, Asrun Lio

Rombongan peserta diawali dengan drum band dan tiba kembali setelah menempuh perjalanan sekitar 4 km. Gerak jalan santai ini star dan finis di areal MTQ Kendari dan disambut dengan tarian pergaulan Lulo.

Gerak Jalan Santai Merdeka ini diikuti ribuan peserta dari berbagai kalangan dan tiba kembali setelah berjalan sekira satu jam. (royes)