KABARIKA.ID, JAKARTA – Hari ini Tentara Nasional Indonesia (TNI) genap berusia 77 tahun. Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI pada tingkat nasional dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Rabu (5/10/2022), di halaman Istana Merdeka, Jakarta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam pidatonya, Presiden Jokowi atas nama rakyat, bangsa, dan negara menyampaikan ucapan selamat hari ulang tahun ke-77 kepada TNI. Presiden juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas peran dan kerja keras seluruh jajaran TNI.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada keluarga besar TNI yang terus menjaga kedaulatan bangsa, menjaga NKRI berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 serta melindungi seluruh tumpah darah Indonesia,” ujar Presiden.
Terkait dengan posisi Indonesia sebagai presidensi G20 di tengah krisis pangan dan ekonomi global, Presiden juga minta jajaran TNI dan Polri ikut menyukseskan berbagai agenda nasional.
“Saya minta ke jajaran TNI dan jajaran Polri untuk bersinergi menyukseskan berbagai agenda nasional ini. Dukung agenda-agenda nasional dalam penanganan krisis pangan, krisis enegri, dan krisis finansial,” ujar Presiden.
Jajaran TNI di seluruh Indonesia juga diminta untuk turut membantu kemandirian pangan serta berkontribusi dalam mengendalikan inflasi.
“Bantu kemandirian pangan, pengendalian inflasi, jaga pertahanan dan keamanan agar masyarakat bisa berkarya optimal dalam menghadapi berbagai macam tantangan-tantangan yang ada,” lanjut Presiden.
Di bagian lain pidatonya, Presiden Jokowi juga mengingatkan jajaran TNI mengenai ketidakpastian dan geopolitik dunia yang semakin memanas saat ini. Salah satu pemicunya adalah perang Rusia-Ukraina yang mengakibatkan krisis pangan global akibat terganggunya rantai pasok pangan dunia.
Oleh karena itu, Presiden Jokowi meminta kepada jajaran TNI agar terus meningkatkan profesionalitasnya dan melanjutkan pemenuhan kekuatan esensial minimum (MEF).
“Di tengah tantangan bangsa yang kompleks, saya minta TNI tetap harus meningkatkan profesionalitasnya. TNI harus terus secara bertahap melanjutkan pemenuhan minimum essential force, pembangunan kekuatan perlu terus selearas dengan pembangunan nasional dan program bela negara perlu dilanjutkan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi untuk mempertahankan kelangsungan hidup berbangsa dan bernegara sesuai dengan Pancasila dan UUD 1945,” papar Presiden Jokowi.
Berlangsung Khidmat dan Meriah di Makassar
Upacara peringatan HUT ke-77 TNI juga berlangsung di seluruh satuan jajaran TNI, mulai dari tingkat Kodam, Korem, Kodim dan badan pelaksana di seluruh Indonesia dengan membacakan amanat seragam Panglima TNI.
Di wilayah Kodam XIV/Hasanuddin yang meliputi provinsi Sulsel, Sultra, dan Sulbar, upacara peringatan HUT ke-77 TNI dipusatkan di lapangan Karebosi Makassar, dan diikuti prajurit dan PNS TNI AD, TNI AL, TNI AU serta anggota komponen cadangan, Rabu pagi (5/10/2022). Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han) bertindak sebagai inspektur upacara.
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa dalam amanatnya yang dibacakan oleh Pangdam XIV/Hasanuddin, menekankan tentang tingkat kepercayaan publik terhadap TNI yang tetap tertinggi berdasarkan hasil sejumlah lembaga survei.
Hasil survei lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) yang dirilis pada 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan publik sebesar 93,2 persen. Lembaga Survei Indonesia (LSI) merekam kepercayaan publik terhadap TNI pada tingkat 93 persen, sesuai hasil survei yang dipublikasi pada 31 Agustus 2022.
Sementara itu, lembaga kajian Centre for Strategic and International Studies (CSIS) yang merilis hasil survei pada 27 September 2022 mengenai dukungan dan kepuasan publik atas kinerja TNI terhadap demokrasi, TNI mendapat kepercayaan sebesar 93.5 persen.
Panglima TNI minta kepada seluruh jajaran TNI agar menjaga kepercayaan masyarakat tersebut melalui ucapan dan tindakan yang terpuji, sesuai dengan tugas dan wewenang yang dimiliki.
“Oleh karenanya, saya mengimbau kepada seluruh prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan tugas pokok TNI,” tandas Panglima TNI.
Peringatan HUT ke-77 TNI di Makassar dimeriahkan dengan demonstrasi, pameran Alutsista serta parade kendaraan tempur TNI, dan dilanjutkan dengan pembagian 1.000 paket bahan kebutuhan sehari-hari untuk masyarakat kurang mampu.
HUT TNI tahun ini mengusung tema, “TNI adalah Kita”. (rus)