KABARIKA.ID, MAKASSAR–Banjir terima kasih mewarnai kepanitiaan setelah DEKOPI sukses menggelar Sruput Kopi Bareng Gratis di Pelataran Lakipada, kompleks Rujab Gubernur Sulsel, Sabtu (11/03/2023).
Ketua Dewan Kopi (DEKOPI) Sulsel Prof. Dr.Ir. Kaimuddin menyampaikan terima kasih kepada
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman dan jajaran Pemprov yang telah memberi dukungan dan penyediaan fasilitas Pelataran Lakipadada menjadi lokasi kegiatan.
Terima kasih yang sama juga ia sampaikan kepada Andi Amran Sulaiman dan PP IKA UNHAS yang turut mengawal dan memfasilitasi panitia sehingga Hari Kopi Nasional 2023 Sulsel sukses.
”Atas nama DEKOPI Sulsel saya menyampaikan terimakasih kepada Pemprov Sulsel dan OPD terkait, PP IKA UNHAS dan TGUPP Sulsel serta Ketua Panitia dan timnya,” ujar Kaimuddin.
Ketua DEKOPI Sulsel menyampaikan terima kasih kepada Sekjen PP IKA UNHAS, Yusran Jusuf, Haris Bahrun dari TGUPP, Direktur Eksekutif Salahuddin Alam beserta staf Kesekretariatan PP IKA UNHAS, organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dan Kabarika.id.
Pakar agroklimatologi itu juga menyampaikan terimakasih kepada Panglima Kodam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han) yang telah mengendorse peluncuran Kopi Hasanuddin.
Terima kasih dan permohonan maaf juga ditujukan kepada seluruh stake holder yang ikut berpartisipasi. Ketua DEKOPI Sulsel dan pengurus memohon maaf jika dalam ucapan dan tindak laku terdapat kekeliruan.
“Alhamdulillah kegiatan kita sukses dan very happy. Salam Kopi. Sepahit pahit kopi lebih pahit kalau tidak minum kopi,” ujarnya.
SALAM SUKSES DARI DIREKS
Sementara itu, Direktur Eksekutif PP IKA UNHAS, Salahuddin Alam menyampaikan ucapan selamat dan sukses untuk semua atas kesuksesan pelaksanaan Hari Kopi Tingkat Sulsel.
Kegigihan dan semangat Ketua Panitia Andi Dedy DHT serta amanah dari Pengurus DEKOPI, dukungan dari PP IKA UNHAS, fasilitasi Pemprov Sulsel beserta seluruh OPD terkait mulai dari persiapan sampai prosesi rangkaian acara berjalan lancar, riang gembira dan sukses.
“Terima kasih untuk kita semua.
Mohon maaf, jika sekiranya dalam proses pelaksanaan, terdapat hal-hal yang kurang berkenan,” tulis Direks Alam di WAG Tim Hari Kopi Nasional, Sabtu (11/03/23).
Alam juga berharap semoga kebersamaan ini dapat membangun sinergi baru dalam melaksanakan program kolaborasi ke depan.
Ketua Panitia Andi Dedy secara pribadi dan organisasi juga menyampaikan terima kasih kepada semua yang telah.berpartisipasi dan mendukung kesuksesan acara.
“Assalamu’alaikum kk. Tabe.. Pribadi dan mewakili panitia HKN, aya ucapkan terimakasih atas support ta kk,” tulis Andi Dedy di what’sApp jaringan pribadi (japri) Penanggungjawab Kabarika, Suwardi Thahir.
GAGASAN DAN ACTION
Sementara itu, Ketua IKA UNHAS
Andi Amran Sulaiman yang didapuk menyampaikan sambutan menceritakan pengalamannya mendorong produksi kopi dan cengkeh di Indonesia saat dirinya menjabat Menteri Pertanian RI periode 2014 – 2019.
“Masalah kopi kalau tidak salah dulu kita (Sulsel) berada di posisi nomor 5 di Indonesia. Dulu saya anggarkan Rp 2,4 triliun untuk membeli bibit kemudian dibagikan secara gratis di seluruh Indonesia,” ungkap Andi Amran Sulaiman.
Menurut founder Tiran Group, jika produksi sumber daya alam di Indonesia bagian Timur bisa digarap dan dimaksimalkan dengan baik, maka tidak menutup kemungkinan Indonesia akan menjadi negara super power di dunia.
“Biasanya kita gagasan besar, mimpi besar, tapi actionnya minim. Masa depan Indonesia sekarang di Timur, jika SDA kita garap maka Indonesia bisa jadi negara super power,” ungkapnya optimis.
Sumber daya alam yang dimaksud adalah ketersediaan nikel dan cobalt di Indonesia Timur, yakni di Sulawesi dan Maluku yang di atas 50 persen cadangan dunia.
Saat berkunjung ke tenant UMKM perkopian, Andi Amran memborong habis kopi-kopi penambah stamina lalu dibagikan kepada hadirin.
Acara yang digelar DEKOPI Sulsel tersebut didukung penuh oleh sejumlah dinas di bawah pemerintahan Provinsi Sulawesi Selatan di antaranya Dinas UMKM dan Koperasi, Dinas Perindustrian, Dinas Perdagangan, Dinas Pariwisata, Dinas Perkebunan, dan Dinas Kominfo.
Selain Panitia dan Dekopi, Kadis OPD dan undangan, turut hadir dari PP IKA UNHAS antara lain, Sekjen Yusran Jusuf, Haris Bahrun dari Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP), Direktur Eksekutif Salahuddin Alam, Ilham Rasyid, Suwardi Thahir, Sudirman Numba, Poppy Rusdi, Irwan Ade Saputra, Fadlan, M. Ruslan, Mursalim T, Bau Irfan dan Misda.
27 Tenant yang ikut berpartisipasi pada Peringatan Hari Kopi Nasional 2023 DEKOPI Sulsel:
Plazgozz Coffee, Leluhur Coffee,
Kopi 1000 Nurhidayah, Kopi Labongke, Toarca Toraja Kopi, Kopi Lanang, Kopi Hasanuddin, DMC IKATEK UH, Anoa Coffee, Turaya Coffee, Kopi Garumbang, Kopi Bongkar, Dapur Fahira Kerupuk Keju, Kopi Kawaku, Sunny Cake and Cookies, Kopi Pelita, Kopi Bubuk Sulsel, LH Kripis, A-Gank Coffee,
On The Way Indonesia x Kopi, Kahayya, Efek Kopi, Rantekarua Coffee, T7 Coffee, Forest Coffee,
Solaku Coffee roastery, Chalofo Chocolate Cashew, Ngudirasa.
Selamat Hari Kopi Nasional, jangan lupa ngopi, meski terasa pahit dan sedikit asam. (este)