Gubernur Sulsel akan Pilih Kurniaty Kondolele atau Pejabat Pria yang Lolos Seleksi Sekrov

Peringkat 1. Dr Andi Taufik, 2. Dr Muhammad Iqbal, 3. Sukarniaty Kondolele

Berita583 Dilihat

KABARIKA.ID, MAKASSAR –Nama Sukarniaty Kondolele berada di antara dua pejabat pria yang lolos sebagai calon Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan yang diumumkan Senin (13/03/2023).

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil itu berada di urutan ketiga berdasarkan pemeringkatan yang dilakukan Timsel.

Kurniaty Kondolele akan dipilih oleh Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bersama dua calon lainnya, Dr Andi Taufik dan Dr Muhammad Iqbal.

Ketua Tim Seleksi (Timsel) lelang jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan Prof Murtir Jeddawi, menyampaikan bahwa dari 10 nama peserta yang diseleksi terpilih tiga calon berdasarkan perangkingan, urutan satu, dua dan

“Dari 10 peserta, dengan nilai akhir masing-masing dan telah dilakukan perangkingan, maka keluar tiga besar, yaitu Dr Andi Taufik, Dr Muhammad Iqbal, dan Sukarniaty Kondolele,” kata Murtir kepada wartawan di Kantor Gubernur Sulsel, Senin (13/3/2023).

Penilaian yang dilakukan, lanjut Murtir, berupa asesment test, rekam jejak, penilaian makalah, dan test wawancara.

“Tiga nama calon Sekrov ini selanjutnya diserahkan kepada Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.

Nanti Gubernur akan memilih salah satu dari tiga besar calon Sekda tersebut,” ujar Murtir.

Dia pun menjelaskan, semua proses seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi madya Sekda Sulsel ini berjalan lancar.

Deketahui, seleksi lelang jabatan pimpinan tinggi madya Sekda Sulsel dilakukan setelah Abdul Hayat Gani diberhentikan sebagai Sekda Sulsel sesuai surat Keputusan Presiden bernomor 142/TPA Tahun 2022 yang ditetapkan di Jakarta tertanggal 30 November 2022.

Andi Sudirman lalu menunjuk Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Sulsel, Aslam Patonangi untuk mengisi sementara posisi Sekda Sulsel. Aslam dilantik sebagai Penjabat (Pj) Sekda Sulsel pada Jumat (13/1/2023), lalu.

Sementara itu, sebelumnya, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, menyampaikan kriteria calon Sekda yang diinginkannya, ialah yang berkinerja baik, memiliki integritas dan track record yang baik, serta benar-benar memahami persoalan di Sulsel.

“Kita butuhkan Sekda Sulsel yang berkinerja baik, beritegritas dan paham masalah-masalah yang ada di Sulsel,” ujar Andi Sudirman Sulaiman.

Berikut tiga nama calon sekda yang lolos dan akan diserahkan ke Gubernur.
1. Andi Taufik, Jabatan: Kepala Pusat Pelatihan dan Pengembangan dan Kajian Manajemen Pemerintahan. Instansi: Lembaga Administrasi Negara

2. Muh Iqbal Suhaeb, Jabatan: Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan. Instansi: Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan

3. Sukarniaty Kondolele, Jabatan: Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Instansi: Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. (*/roy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *