Site icon KABARIKA

AAS Motivasi Alumni saat Ngopi Senja dan Makan Malam IKA Unhas

KABARIKA.ID, MAKASSAR — Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar “Ngopi Senja dan Makan Malam” di lantai 1 AAS Building, Kamis (14/9/2023). Acara ini dihadiri sejumlah Pengurus Pusat IKA Unhas dan alumni Unhas lainnya.

Acara diawali dengan menikmati kopi sebelum salat maghrib berjamaah. Selain kopi, juga disajikan sarabba, teh dan teh susu.

“Tidak bermaksud membanding-bandingkan, tapi sejak 50 tahun, baru kali ini Ketum IKA Unhas menggairahkan semangat alumni,” kata alumni Perikanan, Sawaluddin Arif.

Bahkan, kata Sawaluddin, sejak kepemimpinan Andi Amran Sulaiman, alumni beberapa kampus di Makassar termotivasi untuk menghidupkan ikatan alumninya.

Usai salat maghrib berjamaah, acara dilanjutkan dengan ngobrol santai. Para alumni ngobrol sambil menikmati sajian pisang goreng, ubi goreng dan buah-buahan.

Tampak beberapa alumni foto bersama.

Tampak para alumni bersenda gurau. Ada yang sekadar bercerita santai. Tapi ada juga beberapa alumni membahas hal serius tentang isu-isu yang sedang hangat dibicarakan.

Usai salat isya berjamaah dilanjutkan dengan makan malam. Tampak Ketua Umum PP IKA Unhas, Andi Amran Sulaiman mengenakan baju kasual coklat. Ia mengajak semua alumni yang hadir makan malam.

Sajian makan malam kali ini tidak tanggung-tanggung yakni menu daging kambing. Bagi alumni yang tidak doyan daging kambing, disiapkan ayam goreng, ayam filet dan mie goreng.

“Malam ini kita santai saja. Tidak ada obrolan serius,” kata Direktur Eksekutif IKA Unhas, Salahuddin Alam dengan pengeras suara.

Hadir pula di acara ini Sekjen PP IKA Unhas, Prof Yusran Jusuf dan pengurus pusat lainnya seperti Rahman Pina, Busman, Bachrianto Bahtiar, Soewarno Sudirman, Ilham Rasyid dan Iqbal Suhaeb. Tampak pula Sekjen Ikafe Unhas, Muhammad Suaib M.

Saat berbicara, Andi Amran Sulaiman kembali memotivasi para alumni untuk terus berbuat yang terbaik dan menunjukkan kemampuannya di segala bidang. “Alumni Unhas harus selalu menjadi yang terbaik,” kata Menteri Pertanian RI periode 2014-2019.

Ketua Umum IKA Unhas, Andi Amran Sulaiman memotivasi para alumni.

Usai memberi motivasi ke alumni, acara dilanjutkan dengan lomba menyanyi bagi perwakilan fakultas. Tetapi para peserta cukup menyanyikan bagian reffrain lagu yang mereka hafal. Pemenangnya diberi hadiah satu unit HP merk Samsung. Ada 8 unit HP Samsung yang dibagikan untuk para pemenang. Beberapa alumni yang berhasil meraih HP di antaranya Salman (Farmasi), Mismaya (MIPA) dan Marwan (Teknik).

Acara Ngopi Senja dan Makan Malam IKA Unhas ini ditutup dengan penampilan Dian Ekawaty yang diiring Lima Band. (*)

Exit mobile version