Site icon KABARIKA

Pengguna Jalan Tol Makassar Berpeluang Dapat Hadiah Umroh, Uang Elektronik hingga Motor

KABARIKA.ID, MAKASSAR — PT Makassar Metro Network (MMN) dan PT Jalan Tol Seksi Empat (JTSE) yang merupakan pengelola dan operator Jalan Tol Makassar, kembali mengadakan Program Tol Vaganza di tahun 2023.

Mengangkat tema “Lewat Jalan Tol Lebih Untung”. Tol Vaganza merupakan program undian akhir tahun yang pertama kali diadakan pada Juli hingga Desember 2022.

Saat itu, pengguna jalan tol berkesempatan mendapatkan berbagai hadiah menarik, mulai uang elektronik, smartphone, sepeda motor dan paket Umroh.

Program Tol Vaganza 2 ini dimulai pada 25 September hingga 31 Desember 2023. Program akhir tahun ini menyajikan berbagai hadiah menarik yang lebih menggiurkan dibanding periode sebelumnya.

Pengguna Jalan Tol Makassar berkesempatan mendapatkan logam mulia setiap minggunya dan paket ibadah umroh gratis sebagai hadiah utama yang akan diundi pada akhir periode.

Direktur Utama PT Makassar Metro Network Ismail Malliungan mengatakan Program Tol Vaganza 2 merupakan program customer loyalty bagi pengguna jalan tol di Makassar.

“Melalui program ini, kami ingin memberikan berbagai keuntungan bagi pengendara yang melewati jalan tol agar dapat menghemat waktu dan jarak tempuh perjalanan, serta berpeluang mendapatkan hadiah di tiap minggunya,” ucapnya.

Direktur Utama PT Jalan Tol Seksi Empat, Real Chandra mengatakan Tol Vaganza 2 ini diharapkan dapat terus meningkatkan minat publik dalam menggunakan jalan tol di Makassar.

“Ini sebagai alternatif dari dan menuju berbagai destinasi perjalanan” ucapnya.

Terlebih keberadaan jalan tol di Makassar juga menjadi jalur strategis yang dapat menghubungkan pusat perekonomian dan kawasan industri di Wilayah Sulawesi Selatan.

Program Tol Vaganza diadakan untuk meningkatkan minat Masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya agar lebih memilih menggunakan jalan tol dengan berbagai keuntungan yang diperoleh.

Salah satunya berkempatan memenangkan berbagai hadiah menarik dalam Program Tol Vaganza.

Tiga pemenang hadiah logam mulia di tiap minggunya merupakan para pengendara yang beruntung melewati gerbang, gardu dan waktu yang telah ditentukan oleh pengelola Jalan Tol Makassar melalui sistem pengundian secara acak.

Sedangkan hadiah umroh dapat diperoleh ketika pengendara telah mendaftarkan dirinya melalui Aplikasi NITA.

Sehingga pengguna jalan tol perlu untuk menginstall Aplikasi NITA dari Play Store maupun dari App Store dan mendaftarkan kartunya. Setiap transaksi akan mendapatkan kesempatan memenangkan hadiah Umroh.

Demi kelancaran program ini, manajemen perusahaan mengajak berbagai pihak terkait seperti Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Dinas Sosial, Perbankan dan pihak lainnya untuk ikut berkolaborasi bersama dalam mensukseskan program ini.(*)

Exit mobile version