KABARIKA.ID, MAKASSAR – Kegiatan doa bersama oleh masing-masing pemeluk agama, merupakan tradisi spiritual yang dilaksanakan oleh setiap satuan TNI menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di tingkat Kodam XIV/Hasanuddin kegiatan doa bersama bagi penganut agama Islam yang diikuti prajurit dan PNS, dipimpin oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han), Senin (2/10/2023) di Masjid Hasanuddin Makodam XIV/Hasanuddin.

Kegiatan doa bersama di Masjid Hasanuddin ini diawali dengan salat Zuhur berjamaah. Selain Pangdam, juga hadir Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI M. Syech Ismed, S.E., M.Han, Irdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dwi Endrosasongko,S.Sos, para Asisten, Dansat dan Kabalak Kodam XIV/Hasanuddin.

Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han) beserta para pejabat utama, Kabalak, prajurit dan PNS Kodam XIV/Hasanuddin melaksanakan salat Zuhur sebelum kegiatan doa bersama dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT ke-78 TNI, Senin (2/10/2023) di Masjid Hasanuddin Makodam XIV/Hasanuddin. (Foto: Pendam XIV/Hsn)

Bagi prajurit dan PNS yang bergama Kristen/Katolik melaksanakan ibadah dan doa bersama di Gereja Toraja Jemaat Satria Kasih Yonif Raider 700/WYC, jalan Perintis Kemerdekaan, Tamalanrea, Makassar.

Sedangkan bagi umat Hindu melaksanakan ibadah dan doa bersama di Pura Giri Natha, jalan Perintis Kemerdekaan, Tamalanrea, Makassar.

Kegiatan ibadah dan doa bersama ini dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur para prajurit dan PNS TNI atas perjalanan sejarah TNI, yang pada 5 Oktober 2023 ini genap berusia 78 tahun.

Para pejabat utama, Kabalak, prajurit dan PNS Kodam XIV/Hasanuddin mengikuti doa bersama dengan khusyuk dalam rangka menyambut HUT ke-78 TNI, Senin (2/10/2023) di Masjid Hasanuddin Makodam XIV/Hasanuddin. (Foto: Pendam XIV/Hsn)

Selain itu, juga untuk memperkuat spiritualitas para prajurit yang menjadi kekuatan motivasi dan moril dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada bangsa dan tanah air, sehingga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan kesehatan, keselamatan, kelancaran dalam tugas.

Kegiatan ibadah dan doa bersama ini juga dilaksanakan pada waktu yang bersamaan di tiga wailayah Korem jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. Yakni, Korem 141/Toddopuli di Kabupaten Bone, Korem 142/Tatag di Mamuju, Sulbar, dan Korem 143/Halu Oleo di Kendari, Sultra.

Peringatan HUT ke-78 TNI tahun ini memiliki arti tersendiri karena dilaksanakan pada tahun politik, sehingga moril prajurit TNI harus semakin baik dan tangguh.

Sebab, TNI punya tanggung jawab dalam pengamanan Pemilu presiden dan Pemilu legislatif serta Pilkada serentak tahun 2024.

Pada saat yang sama, TNI juga berlu berkontribusi positif dalam menciptakan demokrasi yang sehat dengan menjaga netralitasnya, sehingga Pemilu dapat berlangsung dengan lancar, aman, jujur dan adil. (rus)