KABARIKA.ID, MAKASSAR – Program penyaluran air bersih kolaborasi PP IKA Unhas dan AAS Foundation, kembali dilanjutkan pada hari kedua, Sabtu (28/10/2023).
Air bersih yang dibagikan kepada masyarakat tersebut, sejak hari pertama, dibeli dari PDAM Kota Makassar.
Pada hari kedua, air bersih yang didistribusikan sebanyak 2.500 liter, menyasar kurang lebih 50 KK di Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, kota Makassar.
Warga di tempat ini sangat antusias menyambut kegiatan pembagian air bersih dari IKA Unhas dan AAS Foundation.
Sudah sekitar tiga bulan terakhir mereka tidak mendapat pasoka air bersih dari PDAM akibat kemarau panjang.
Untuk kebutuhan mandi dan mencuci, mereka mengandalkan air dari sumur bor yang kondisinya tidak layak konsumsi.
Untuk memenuhi kebutuhan air bersih buat minum, mereka harus mengambil di tempat lain yang jaraknya sekitar 1 kilometer dari lokasi tempat tinggal mereka.
Itupun harus membelinya dengan harga Rp 1.000/galon.
Amran Malik, salah seorang tokoh masyarakat di Pannampu, merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan air bersih dari PP IKA Unhas-AAS Foundation ini.
“Kami sangat bersyukur dengan adanya bantuan air bersih ini. Selama air PDAM tidak mengalir, kami harus mengambil jauh dari tempat kami dengan menggunakan sepeda motor,” ujarnya.
Selama suplai air PDAM belum normal, masyarakat Pannampu dan sekitarnya masih sangat berharap terus ada bantuan air bersih untuk mereka. (Chalink)