KABARIKA.ID, MAKASSAR – Guna memberikan wawasan baru kepada mahasiswa mengenai kewirausahaan di bidang pertanian, Fakultas Pertanian Unhas menggelar kuliah umum dengan menghadirkan pakar dari University of Colombo, Sri Lanka, Senin (30/10/2023), bertempat di ruang kuliah LT VI Fakultas Pertanian Unhas.
Narasumber tersebut adalah Prof. B. Nishantha. Ia dikenal sebagai pakar kewirausahaan agribisnis di Universitas Colombo.
Di depan para mahasiswa dan dosen Fakultas Pertanian Unhas, Prof. B. Nishantha memberikan kuliah umum bertajuk, “Agricultural Entrepreneurship: Growing Green Business.”
Dalam paparannya, Prof. B. Nishantha menjelaskan bahwa seorang wirausahawan merupakan orang yang dapat membuat perubahan atau seseorang yang dapat melihat peluang di pasaran, lalu muncul dengan ide inovatif.
Prof. B. Nishantha menegaskan, wirausahawan mampu mendeteksi isu-isu yang ada dalam masyarakat kemudian berusaha untuk menciptakan sesuatu yang dapat mengatasi masalah tersebut.
“Wirausaha pertanian hampir sama dengan wirausaha pada umumnya, tetapi kita memulai dari konsep agribisnis. Seorang wirausaha pertanian harus mampu bekerja dengan pandai dan mampu mengidentifikasi segala peluang,” ujar Prof. B. Nishantha.
Prof B. Nishantha menegaskan bahwa wirausaha pertanian harus memprioritaskan keselamatan dan ketahanan lingkungan, sekaligus menciptakan inovasi dan keuntungan.
“Hal itulah yang dikenal dengan istilah green entrepreneurship,” tandas Prof B. Nishanta.
Prof B. Nishantha merupakan salah seorang pendiri (co-founder) lembaga bernama Innovation and Entrepreneurship Development Unit (IEDU), yang didirikan di Universitas Colombo pada tahun 2015 unduk mendukung kegiatan para wirausahawan.
Prof Muhammad Arsyad yang bertindak sebagai moderator menjelaskan bahwa Prof B. Nishantha memiliki riset yang berkaitan dengan kewirausahaan, tetapi dengan konsep baru, yaitu green entrepreneurship.
Sebelumnya, Wakil Dekan Bidang Kemitraan, Riset, dan Inovasi Fakultas Pertanian Unhas, Dr. Ir. Mahyuddin menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran narasumber di Fakultas Pertanian Unhas.
Ia mengatakan bahwa kedatangan seorang profesional merupakan sebuah kesempatan langka, sehingga ia berharap mahasiswa yang hadir memanfaatkan kesempatan ini semaksimal mungkin.
“Materi ini tentu sangat relevan bukan hanya untuk program studi agribisnis, melainkan juga seluruh mahasiswa Fakultas Pertanian karena terdapat mata kuliah kewirausahaan untuk semua departemen di Fakultas Pertania,” ujar Mahyuddin.
Ia mengatakan, misi Fakultas Pertanian adalah melahirkan alumni yang memiliki pemahaman, pengetahuan, dan keterampilan terkait kewirausahaan.
Hal ini menjadi tolok ukur Fakultas Pertanian menyelenggarakan berbagai kegiatan untuk menjalin kerja sama dengan dunia industri, dunia usaha, serta lembaga-lembaga lainnya yang dapat memberi peluang bagi mahasiswa maupun alumni.
Sementara itu, Prof B. Nishantha juga berterima kasih atas sambutan hangat dari civitas academica Fakultas Pertanian Unhas.
Kuliah umum ini merupakan wadah berdiskusi dan bertukar pandangan terkait wirausaha pertanian. (*/rs)