Andi Amar Ma’ruf dan 2.000 Petani Milenial Kompak Tanam Jagung

Berita354 Dilihat

KABARIKA.ID, BONE–Andi Amar Ma’ruf Sulaiman bersama 2.000-an petani milenial mengikuti Aksi Gelar Tanam Jagung di Desa Tassipi, Kecamatan Amali, Kabupaten Bone, Senin (25/12/2023).

Aksi tanam jagung yang kompak ini diinisiasi oleh AAS Community, Team Milenial 22 dan PT Falah Agro Nusantara.

Milenial menanam jagung ini secara khusus menghadirkan Chief Exekutive Organization (CEO)ASS Community Andi Amar Ma’ruf Sulaiman.

“Petani milenial yang ada di sini adalah sumber masa depan,” ungkap Andi Amar, putra sukung Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.

Menurut Amar, pertanian adalah sumber kesejahteraan Indonesia sehingga kegiatan ini bertujuan memajukan petani dalam penguatan pangan ke depan.

“Kami ingin menjadi pelopor petani milenial. Masa depan Indonesia yang saat ini ada di tangan kita semua,” ujar Amar.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Milenial 22 Team, Afif Al Faraouq, menyampaikan kegiatan ini harus selalu didukung.

“Kegiatan seperti ini harus mendapat dukungan dan sering dilakukan,” harapnya.

Afif menjelaskan kedatangan Andi Amar tidak lain hanya tanam jagung bersama petani milenial.

Ada banyak motivasi yang disalurkan lewat kegiatan ini, kataabAfif sehingga petani kedepannya bisa lebih terarah dan mandiri. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *