Megawati Impresif, Red Spark Tekuk GS Caltex 3-0

Berita583 Dilihat

KABARIKA.ID–Red Sparks berhasil menutup laga dengan kemenangan atas GS Caltex dengan skor 3-0 (21-25, 23-25, 23-25).

Tercatat Megawati Hangestri menorehkan 21 poin pada pertandingan sekaligus membuat Red Sparks kokoh di peringkat ketiga klasemen sementara V-league musim ini.

Kemenangan itu juga sekaligus semakin membuat Red Sparks menjauh dari rival terdekat mereka dalam perburuan tiket ke babak play off, yakni GS Caltex dan IBK Altos.

Kemenangan atas GS Caltex, membuat peluang Red Sparks untuk melaju ke babak play off V-league musim ini semakin terbuka lebar.

Dalam laga itu, Megawati Hangestri kembali mencuri perhatian pecinta voli setelah dirinya kembali tampil impresif bersama Daejeon Red Sparks saat menaklukan GS Caltex pada lanjutan liga voli Korea atau V-league, setelah bermain di Jangchung Arena.

Pertandingan tersebut berlangsung ketat dimana terjadi jual beli serangan sepanjang laga berlangsung. Dan yang menarik pada laga tersebut terjadi duel antara dua pemain asing dari masing-masing tim.

Beberapa kali terlihat duel panas antara Gyselle Silva dan juga Megawati Hangestri yang saling bertukar spike.

Bahkan duel keduanya sampai memakan korban dimana spike keras dari Gyselle Silva maupun Megawati Hangestri menghantam wajah pemain lain. Teror headshot pun mewarnai jalannya pertandingan.

Walau GS Caltex Seoul harus menelan kekalahan, Cha Sang Hyun sang pelatih merasa legawa. Ia mengapresiasi kinerja para pemainnya yang ia rasa tampil lebih baik dari laga-laga sebelumnya.

Namun, ia juga mengapresiasi permainan solid dari para penggawa Red Sparks.

“Meski kami kalah, saya rasa pergerakan para pemain di lapangan sedikit lebih baik dari sebelumnya.

Komposisi para pemain JungKwanJang [Red Sparks] sangat baik. Formasi segitiganya solid dan kemampuan individu dari para middle blocker-nya baik,” ujar Cha Sang Hyun dikutip dari The Spike. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *