KABARIKA.ID,MAKASSAR-Sebanyak delapan bakal calon berebut rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat untuk diusung di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Makassar 27 November mendatang.
Beberapa nama-nama Bacalon yang telah mengambil formulir pendaftaran diantaranya Wakil ketua Gerindra Sulsel Najmuddin, Ketua DPD Golkar Makassar Munafri Arifuddin.
Tak ketinggalan Istri wali kota Makassar Indira Jusuf Ismail, Ketua PKS Sulsel Amri Arsyid, Ketua Demokrat Makassar Adi Rasyid Ali, Eks Kadis Pendidikan Makassar Rahman Bando, Ketua KONI Makassar Ahmad Susanto hingga eks Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa.
Ketua desk Pilkada Demokrat Makassar, Fatma Wahyuddin mengungkapkan sejak pendaftaran dibuka tanggal 3 hingga 18 Mei 2024 pihaknya telah merampungkan total 8 pendaftaran yang telah mengembalikan formulir di sekretariat Demokrat Makassar Kompleks Ruko New Zamrud,Jl.AP.Pettarani Makassar.
“Meski hanya 3 kursi di pemilu tahun ini namun partai Demokrat tetap membuka pendaftaran bakal calon,”ucapnya, Senin 20 Mei 2024.
Ia menuturkan baik kader internal maupun kader lain memiliki peluang yang sama untuk diusung di Pilkada Makassar untuk kemudian menunggu hasil dari DPP Partai Demokrat siapa yang akan mendapatkan rekomendasi.
“Siapapun yang bakal diusung oleh Ketua umum Partai Demokrat kita bakal terima hasilnya,” pungkasnya.
Dirinya menambahkan setelah ditutupnya pendaftaran di Partai Demokrat Makassar kemudian 8 Bacalon mengikuti fit and proper test atau Uji kelayakan dan kepatutan (UKK) lalu kemudian diteruskan ke DPD Demokrat Sulsel.
“Diteruskan ke DPD Demokrat Sulsel kemudian dilanjutkan ke DPP,” katanya.
Ia menambahkan salah satu penilaian terhadap calon yaitu hasil survei untuk kemudian menjadi pertimbangan siapa yang bakal diusung di Pilkada mendatang.
“Salah satu menjadi faktor yaitu hasil survei dalam menentukan figur yang diusung di pilwalkot,” tutupnya.