Jemaah Calon Haji Kabupaten Bone Kompak Gunakan Songkok Recca

Berita309 Dilihat

KABARIKA.ID, MAKASSAR – Sebanyak 442 calon jemaah haji asal Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, tiba di Aula Arafah Asrama Haji Makassar, Jumat (24/5/2024) sekira pukul 14.00 Wita.

Rombongan ini berangkat dari Bone pukul 06.00 Wita, dan langsung diterima  oleh Koordinator Pemberangkatan Embarkasi Makassar, H Wahyuddin Hakim.

Penyambutan diikuti dengan serangkaian pemeriksaan kesehatan untuk memastikan kondisi fisik jemaah optimal sebelum melaksanakan ibadah haji.

Ada yang sedikit berbeda dengan calon haji pria asal Bone kali ini. Jika biasanya jemaah pria hanya menggunakan peci atau songkok hitam. Kali ini, calon haji dan petugas haji kompak mengenakan songko recca, songkok khas dari Bumi Arung Palakka.

Songko recca yang merupakan hasil kerajinan tangan masyarakat Bone, dan dinobatkan sebagai warisan budaya takbenda.

“Rombongan sengaja mengenakan songko recca biar terlihat kalau jemaah dari Bone, dan jika ada kesempatan, songko recca tersebut akan dipakai di Mekah,” ungkap Ketua Kloter Muhammad Rafi As’ad.

Semantara itu, Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Bone, H Jamaris dalam laporannya menyebutkan, dari 442 jemaah, terdapat 19 orang jemaah lansia. Dan jemaah tertua adalah Maji Sore Mattari (93) dari Desa Manciri, Kecamatan Ajangale.

Penjabat Bupati Bone, H Andi Islamuddin yang melepaskan jemaah secara resmi menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia pelaksana yang telah mempersiapkan dan memantapkan pemberangkatan jemaah calon haji Kabupaten Bone.

Dia berpesan kepada jemaah untuk menjaga nama baik daerah, bangsa, dan negara, serta menjalankan ibadah haji dengan baik sehingga bisa kembali ke tanah air dengan predikat haji mabrur. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *