Pengurus IKA Unhas Kalbar Resmi Dilantik, Siap Berkolaborasi dan Berkontribusi untuk Bangsa

Sebanyak 50 persen alumni Unhas di Kalbar adalah ASN di pemerintahan pusat maupun pemerintah Provinsi Kalbar dan kabupaten/kota.

Berita, Kabar Alumni359 Dilihat

KABARIKA.ID, PONTIANAK – Sekjen IKA Unhas Prof Dr. Yusran Jusuf, M.Si melantik secara resmi pengurus IKA Unhas Wilayah Kalimantan Barat (Kalbar) periode 2023-2027, Sabtu (25/05/2024) di Aula Sultan Syarif kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Usman, Kota Pontianak, Kalbar.

Pengurus inti yang dilantik adalah ketua, Dr. Ir. H. Muhammad Toasin Asha, M.Si, sekretaris Surya Widiyananta, S.Si, dan bendahara Hj. Wina Handayani, SE, MM.

Pelantikan ini turut dihadiri oleh wakil Rektor Unhas bidang SDM, Alumni dan Sistem Informasi, Prof Dr. Farida Patittingi, S.H., M.Hum, Bendahara Umum IKA Unhas Prof Murtir Jeddawi, Direktur Hubungan Alumni dan Dana Abadi Unhas, Dr. Andi Muhammad Akhmar, M.Hum, Pj Gubernur Kalbar yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra, Dra. Hj. Linda Purnama, M.Si, penjabat wali kota Pontianak yang diwakili oleh Kabag Kesra, Rektor Universitas Tanjungpura yang diwakili oleh wakil Rektor IV, Direktur IPDN Kalbar, dan ketua KKSS Kalbar.

Rangkaian pelantikan diawali dengan pengarahan Ketua Umum IKA Unhas Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, MP yang disampaikan secara Daring melalui zoom meeting.

Dalam arahannya, Andi Amran mengajak para alumni Unhas yang ada di Kalbar untuk berkontribusi sesuai dengan bidang masing-masing dalam membangun daerah maupun Indonesia.

“Kebetulan kami dipercayakan sebagai Menteri Petanian, kami mengajak saudara-saudaraku untuk turut membangun dunia pertanian dalam rangka memperkuat pangan kita,” ujar Andi Amran.

Selain itu, Andi Amran juga mengharapkan para alumni Unhas Kalbar berkolaborasi dan berkontribusi untuk daerah Kalbar, maupun untuk Indonesia.

“Kepada penjabat gubernur Kalbar dan penjabat wali kota Pontianak, alumni Unhas yang ada di sana agar dibina dalam rangka berkontribusi kepada bangsa dan negara,” tandas Andi Amran.

Acara pelantikan ditandai dengan pengucapan sumpah dan janji oleh Sekjen IKA Unhas, yang diikuti oleh para pengurus dan anggota IKA Kalbar yang dilantik.

Ketua IKA Unhas Kalbar Dr. Ir. H. Muhammad Toasin Asha, M.Si, dengan didampingi oleh sekretaris Surya Widiyananta, S.Si, dan bendahara Hj. Wina Handayani, SE, MM. menandatangani berita acara pelantikan, disaksikan oleh Sekjen IKA Unhas Prof Dr. Yusran Jusuf, M.Si, Sabtu (25/05/2024) di Aula Sultan Syarif kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Usman, Kota Pontianak, Kalbar. (Foto: Muh. Ruslan/kabarika)

Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan pataka IKA Unhas Kepada ketua IKA Kalbar, Dr. Ir. H. Muhammad Toasin Asha, M.Si.

“Saya serahkan pataka ini untuk dikibarkan di Kalimantan Barat,” ujar Sekjen IKA Unhas Prof Yusran kepada Muhammad Toasin.

“Saya terima pataka ini untuk dikibarkan di Kalimantan Barat,” ujar Muhammad Toasin, sambil mengibarkan pataka tersebut di depan para pengurus yang telah dilantik dan disaksikan para tamu undangan.

Usai pelantikan dilanjutkan dengan sambutan oleh PP IKA Unhas yang disampaikan oleh bendahara umum, Prof Murtir Jeddawi.

Bendahara umum PP IKA Unhas saat memberikan sambutan pada acara pelantikan pengurus IKA Unhas Kalbar, Sabtu (25/05/2024) di Aula Sultan Syarif kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Usman, Kota Pontianak, Kalbar. (Foto: Muh. Ruslan/kabarika)

Dalam sambutannya, Prof Murtir mengatakan bahwa IKA Unhas punya kesamaan cita-cita sehingga kita bisa berkolaborasi mewujudan Indonesia Emas.

Menurutnya, pengertian kolaborasi adalah semua orang berkedudukan sama di depan hukum dan pemerintahan.

“Jadi, kolaborasi itu tidak ada minus, tidak ada the best dan tidak ada the most. Sehingga konsep kolaborasi yang ditawarkan oleh ketua umum kita, Andi Amran Sulaiman, yaitu kolaborasi Unhas untuk negeri, bahwa kita semua memiliki kewajiban untuk melakukan yang terbaik dalam mewujudkan Indonesia Emas,”tandas Prof Murtir.

Dalam sambutannya usai pelantikan, Muhammad Toasin mengatakan bahwa acara pelantikan ini merupakan momen yang sangat istimewa dan penuh makna bagi IKA Unhas Kalbar, khususnya bagi para pengurus yang baru saja dilantik.

Untuk itu, ia mengucapkan selamat kepada pengurus yang telah dipercaya untuk mengemban amanah ini.

Ketua IKA Unhas Kalbar Dr. Ir. H. Muhammad Toasin Asha, M.Si, mengibarkan pataka IKA Unhas usai diserahkan oleh Sekjen IKA Unhas Prof Dr. Yusran Jusuf, M.Si, Sabtu (25/05/2024) di Aula Sultan Syarif kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Usman, Kota Pontianak, Kalbar. (Foto: Muh. Ruslan/kabarika)

“Semoga amanah ini dapat dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, dedikasi dan semangat yang tinggi,” ujar Muhammad Toasin.

Ia juga memaparkan mengenai data dan sebaran alumni Unhas yang ada di Kalbar. Hingga bulan Mei 2024, tercatat sekitar 90-an alumni Unhas yang ada di seluruh Kalbar.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 50 persen adalah ASN di pemerintahan pusat maupun ASN pemerintah Provinsi Kalbar dan kabupaten/kota.

Selebihnya, 22,5 persen alumni Unhas bekerja di sektor swasta dan 1,25 persen berprofesi sebagai anggota TNI.

Senyum ceria para pengurus IKA Unhas Kalbar menantikan momen pelantikan yang penuh makna, Sabtu (25/05/2024) di Aula Sultan Syarif kantor Wali Kota Pontianak, Jalan Rahadi Usman, Kota Pontianak, Kalbar. (Foto: Muh. Ruslan/kabarika)

Sedangkan alumni Unhas yang berprofesi sebagai dosen dan guru di seluruh Kalbar, tercatat sebanya 26,25 persen.

“Sebagai alumni Unhas, kita memiliki tanggung jawab moral untuk turut serta memajukan almamater tercinta serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. IKA Unhas bukan hanya wadah silaturahmi, tetapi juga sarana untuk berkolaborasi, berinovasi, dan berkontribusi dalam berbagai bidang kehidupan,” tandas Muhammad Toasin.

Pengurus IKA Unhas Kalbar periode 2023-2027 yang dilantik berjumlah sekitar 60 orang, tersebar ke dalam sembilan bidang kepengurusan. (rus)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *