Mantan Danjen Kopassus Subagyo HS Puji Kualitas Prabowo Usai Berpangkat Jenderal Kehormatan

Berita218 Dilihat

KABARIKA.ID, YOGYAKARTA – Presiden terpilih periode 2024-2029 dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjenguk seniornya saat masih aktif menjadi prajurit, Jenderal TNI (Purn) Subagyo Hadi Siswoyo (HS) di kediamannya daerah Gondokusuman, Yogyakarta, Minggu (2/6/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Subagyo mengucapkan selamat kepada Prabowo atas pangkat Jenderal Kehormatan yang disematkan kepadanya pada akhir Februari 2024 lalu.

“Saya mengucapkan khusus, selamat atas (pangkat) Jenderal bintang empat. Artinya kualitas Mas Bowo itu sudah teruji,” kata Subagyo.

Prabowo pun mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan Subagyo. Ia mengatakan kunjungan ini adalah yang pertama kali setelah Pilpres 2024 rampung digelar.

“Berkali-kali saya niat untuk datang, akhirnya datang. Ini adalah pertama kali perjalanan saya ke Yogyakarta sesudah Pilpres,” tutur Prabowo.

“Jadi, terima kasih, Pak Bagyo,” sambungnya.

Jenderal TNI (Purn) Subagyo HS merupakan mantan komandan Prabowo saat berkiprah di Komando Pasukan Khusus (Kopassus) tahun 1994-1995. Posisi Subagyo pada 1995 kemudian digantikan oleh Prabowo yang diangkat menjadi Danjen Kopassus.

Selain memimpin korps baret merah, Subagyo juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) selama tiga kepemimpinan presiden, yakni era Soeharto, Abdurrahman Wahid dan Megawati Soekarnoputri.

Ia juga pernah tercatat sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (wantimpres) di masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *