Site icon KABARIKA

Rakernas IKA Teknik Unhas Bakal Digelar di Hotel Aryaduta Makassar 3 Agustus 2024

Pra Rakernas IKA Teknik Unhas yang dilaksanakan di Hotel Grand Sahid Jakarta, Sabtu (29/6) lalu

Pra Rakernas IKA Teknik Unhas yang dilaksanakan di Hotel Grand Sahid Jakarta, Sabtu (29/6) lalu

KABARIKA.ID, MAKASSAR– Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Ikatan Alumni Teknik Unhas akan digelar pada hari Sabtu,3 Agustus 2024 bertempat di Hotel Aryaduta, Makassar. Rakernas ini akan dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan yaitu Jalan Santai, kegiatan Rakernas dan Turnamen Domino.

Menurut Ketua Panitia Rakernas IKATEK Unhas, Dedi Irfan, dalam rapat koordinasi pagi ini (29/7) via online zoom, untuk memeriahkan Rakernas, rangkaian kegiatan pendukung berupa Jalan Santai akan diadakan pagi hari dan berakhir di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Walikota Makassar, kemudian setelah itu Rakernas IKATEK Unhas di Hotel Aryaduta yang akan membahas dan menetapkan program kerja masing-masing divisi/bagian serta akan ada pelantikan Badan Otonom di lingkup IKA Teknik Unhas.

“Seusai kegiatan Rakernas, dilanjutkan dengan Turnamen Domino sekaligus penutupan acara Rakernas IKATEK Unhas di kediaman pribadi Walikota Makassar, Jalan Amirullah,”ungkap Dedi.

“Kegiatan Rakernas IKA Teknik ini bertujuan untiuk menyusun dan merencanakan program kerja, termasuk berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan untuk mendukung alumni dan almamater. Sebelumnya, sudah dilakukan kegiatan Pra-Rakernas yang merupakan diskusi awal dan pembahasan mengenai isu-isu strategis dan rencana program kerja, sehingga pada saat Rakernas, pembahasan dapat lebih fokus dan efisien,” ucap Ir.Muhammad Sapri Pamulu, PhD, Ketua IKA Teknik Unhas periode 2024-2028 antusias.

“Rakernas ini pula,”lanjut Sapri yang saat ini menjabat sebagai Direktur Utama PT.Indah Karya (Persero),”menjadi sarana untuk memperkuat jaringan alumni dengan meningkatkan komunikasi dan kerjasama antar alumni serta antara alumni dan universitas”.

“Saya berharap, hasil-hasil Rakernas ini menjadi rujukan terbaik untuk menyiapkan langkah-langkah strategis bagi IKA Teknik Unhas kedepan dalam meneguhkan peran dan komitmen profesionalnya untuk kebaikan dan kemajuan Indonesia,”pungkas Sapri.

 

Exit mobile version