KABARIKA.ID, MAKASSAR – Rangkaian sosialisasi MediaMIND 2024 yang digelar Mining Industry Indonesia atau MIND ID, berlanjut ke Makassar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

MIND ID melakukan sosialisasi terkait pertambangan berkelanjutan sekaligus membagikan informasi terkait Kompetisi Jurnalistik MediaMIND 2024 dengan tema ‘Memberi Nilai Tambah untuk Indonesia’.

Kegiatan diselenggarakan dengan dua sesi. Sesi pertama, adalah sosialisasi untuk puluhan mahasiswa Universitas Hasanuddin dan sesi kedua bersama puluhan jurnalis dari berbagai media massa di Makassar. Digelar di Gedung Ipteks UNHAS, Senin (26/8/2024).

Sosialisasi MediaMIND 2024 yang digelar perusahaan pertambangan BUMN itu, pada tahun ini dihelat di lima kota di Indonesia, termasuk di Makassar.

Kota pertama adalah Medan, Yogyakarta lalu Makassar. Kota selanjutnya adalah Surabaya lalu Jakarta.

Berbeda dengan tahun lalu, kompetisi jurnalistik yang sudah digelar selama tiga tahun terakhir tersebut, pada tahun ini membuka kategori baru, yakni karya tulis untuk mahasiswa. Pendaftaran lomba ini dibuka hingga 4 November 2024.

Direktur Kemahasiswaan Universitas Hasanuddin, Abdullah Sanusi yang hadir memberi sambutan, menyampaikan apresiasi dan harapan besar terkait kolaborasi UNHAS dengan PT Vale Indonesia serta MIND ID bisa berlangsung lebih baik.

Head of Department Corporate Communication MIND ID, Pratiwa Dyatmika, memotivasi para mahasiswa untuk menulis. Salah satunya menulis tentang Indonesia yang diberkati dengan kekayaan alam berupa sumber daya mineral.

Dia pun menjelaskan tentang MIND ID, atau Mining Industry Indonesia, yang merupakan BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia yang beranggotakan PT ANTAM Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT INALUM, PT Timah Tbk, dan terakhir PT Vale Indonesia Tbk.

“PT Vale ini bergabung dengan MIND ID terakhir, pada Bulan Maret 2024 lalu. Perusahaan-perusahaan MIND ID mengelola sumber daya mineral Indonesia hingga berdaya nilai tinggi, baik itu aluminium, bauksit, batu bara, tembaga, feronikel, emas, bijih nikel, hingga logam timah dan tin solder,” sebut Pratiwa dalam siaran pers yang diterima, Selasa (27/8/20240.

“Holding Industri tambang ini yang membuat kita bisa memberi manfaat besar bagi Indonesia. Kita bisa memberi nilai tambah pada setiap produk tambang, untuk masa depan yang lebih baik,” sambungnya.

Dia mencontohkan, nikel pig iron, misalnya, ketika diolah menjadi stainless steel, nilainya bisa naik 19 kali lipat. Sementara feronickel ketika diolah menjadi baterai electric vehicle EV, nilainya bisa naik 45 kali lipat. “Karena itu, MIND ID bersama PLN dan Pertamina saat ini sedang membangun Industri Baterai Indonesia atau IBC, sebagai pionir produsen baterai di Indonesia,” jelas dia lagi.

Muhammad Fauzan Ali, Mahasiswa Fakultas FKM UNHAS, mengaku tertarik mengikuti kegiatan tersebut, karena suka dengan dunia jurnalistik. “Saya tertarik untuk membuat tulisan, dan harapannya bisa juara,” harapnya.

Kompetisi Jurnalistik MediaMIND 2024 tahun ini kembali digelar MIND ID dengan menggandeng Kantor Berita Antara. Allan Edgar, dari LKBN Antara, menjelaskan, MediaMIND tahun ini digelar dengan tema Memberi Nilai Tambah untuk Indonesia.

Pendaftaran kompetisi ini mulai dibuka 19 Agustus 2024 lalu, hingga 6 November 2024. Proses seleksi hingga penjurian akan dilakukan selanjutnya, dan penguuman pemenang dilakukan pada awal Desember 2024 mendatang.

Untuk peserta, tahun ini dibuka untuk dua kategori, yakni Jurnalis dan Mahasiswa. “Untuk mahasiswa, karya jurnalistinya berupa karya tulis reportase. Sedangkan untuk jurnalis, kategorinya berupa Karya Tulis Hard News, Karya Tulis Feature, Video Berita, Foto Tunggal dan Konten Media Sosial,” jelas dia.

MIND ID menyiapkan hadiah ratusan juta rupiah. Sebanyak 18 finalis yang terpilih, terang dia, akan dibawa mengunjungi lima site tambang MIND ID. Perusahaan menyiapkan hingga ratusan juta rupiah hadiah lomba. (*)