KABARIKA.ID, ARAB SAUDI – Presiden Jokowi mengapresiasi usaha Timnas Indonesia saat bertanding melawan Arab Saudi, yang digelar di Stadion King Abdullah Sports City.
Dalam laga Kualifikasi Piala Dunia tersebut Timnas Indonesia dapat mengimbangi Arab Saudi dengan skor akhir 1-1.
Dalam komentarnya, Presiden Jokowi mengaku bangga dengan permainan Timnas Indonesia saat duel dengan Arab Saudi.
“Kita patut berbangga Timnas kita bisa memberikan perlawanan yang baik,” tutur Presiden Jokowi saat kunjungannya di Pasar Soponyono, Surabaya, 6 September 2024.
Menurutnya, dalam pertandingan tersebut Indonesia memiliki banyak peluang sangat bagus, namun demikian lini pertahanan Arab Saudi cukup kokoh.
“Bahkan beberapa kali memiliki peluang yang sangat bagus untuk sebetulnya bisa menambah gol,” ungkap orang nomor satu di Indonesia ini.
Tidak hanya itu, presiden juga mengapresiasi kiper anyar Timnas Indonesia Maarten Paes, yang tampil memukau saat pertandingan berlangsung.
Dalam laga tersebut Maarten Paes turut mematahkan tendangan penalti, hingga skor akhir tetap imbang.
“Alhamdulillah juga penaltinya nggak bisa masuk, ini juga patut disyukuri sehingga pulang dari Saudi Arabia bisa membawa 1 poin,” lanjutnya.
Presiden juga menatikan aksi timnas Indonesia mendatang yang dijadwalkan akan bertanding melawan Australia pada tanggal 10 September 2024.
“Nanti ditunggu yang tanggal 10 dengan Australia,” imbuh Presiden Jokowi pada awak media.