Site icon KABARIKA

Tim Indonesia Sukses Jadi Juara di Piala Suhandinata 2024

Tim Indonesia Sukses Jadi Juara di Piala Suhandinata 2024

KABARIKA.ID, CHINA – Tim bulu tangkis Indonesia berhasil menjadi juara Piala Suhandinata 2024 pasca menumbangkan tim China.

Dalam final di ajang Piala Suhandinata 2024 yang digelar di Nanchang International Sports, 5 Oktober 2025, tim bulu tangkis Indonesia unggul dari tim China dengan skor akhir 110-103.

Perjuangan tim bulu tangkis dalam melawan tim China disertai upaya kerja keras yang tidak mudah.

Di partai pertama, Tunggal Putri Indonesia, Mutiara Ayu Puspitasari tumbang dari pemain China, Xu Wenjing dengan skor 7-11.

Di Ganda Putri, Isyana dan Rinjani mampu unggul saat berduel dengan Chen dan Liu Jiayue.

Di partai ketiga, tim Indonesia kembali unggul melalui pemainnya Syahira Meida yang berpasangan dengan Rinjani Kwinara saat melawan Chen dan Liu di pertemuannya yang kedua.

Pada partai keempat, pemain Ganda Campuran Indonesia Darren Aurelius dan Bernadine harus menelan kekalahan dari pasangan Lin Xiangkyi dan Liu Yuanyuan.

Berikutnya di Tunggal Putra, Mohammad Zaki Ubaidillah menang atas Hu Zhean hingga mengubah skor menjadi 44-40.

Di pertandingan Ganda Putra, Tunggal Putri, dan Ganda campuran berikutnya Tim Indonesia mampu unggul dari China.

Adapun poin keseluruhan yang diraih Indonesia adalah 110, berbeda sedikit dari China yang meraih 103.

Kemenangan tersebut mengulang kesuksesan tim Indonesia di ajang Piala Suhandinata pada tahun 2019.

Exit mobile version