KABARIKA.ID, JAKARTA -Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan memboyong anggota Kabinet Merah Putih ke Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah hari ini, Kamis, 24 Oktober 22024.
Kabar Presiden Prabowo Subianto memboyong para menterinya ke Akmil, Magelang, disampaikan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, 23 Oktober 2024.
“Tadi bapak presiden juga menyampaikan bahwa besok ada kegiatan di Magelang untuk menggembleng para menteri,” ungkap Hasan di Kantor Kepresidenan, Jakarta.
Namun demikian Hasan mengatakan bahwa para menteri tersebut agar tidak perlu khawatir, karena kegiatan pembekalan di Akmil tersebut bukanlah kegiatan ospek.
“Beliau (Prabowo) bilang ‘tidak usah takut, ini bukan ospek atau militerisme’,” ujarnya menyampaikan ucapan presiden.
Lebih lanjut Hasan menyampaikan bahwa kegiatan tersebut adalah untuk kebersamaan, keguyuban, atau melakukan koordinasi-koordinasi antar kementerian dan lembaga.
Adapun dipilihnya Magelang sebagai lokasi kegiatan, karena daerah tersebut sebagai simbol perjuangan, simbol heroisme.
“Kenapa dilaksanakan di Magelang? Karena ini juga salah satu simbol perjuangan, simbol heroisme di sana, dan ini memang kita harus patriotik, oleh karena itu memang kabinetnya dinamakan sebagai Kabinet Merah Putih,” sambungnya.
Diketahui, rencana Presiden Prabowo memboyong para menterinya tersebut disinggung saat membuka sidang kabinet paripurna perdana di Kantor Kepresidenan, Jakarta.
Dalam pertemuan tersebut dibahas terkait pentingnya kerja sama tim yang kompak.