KABARIKA.ID – Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan kenegaraan ke luar negeri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Presiden Prabowo Subianto bertolak ke Kairo, Mesir, 17 Desember 2024, dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma.

Dalam keterangannya, Presiden Prabowo mengatakan bahwa dirinya akan mengikuti Konferensi Tingkat Tinggi D-8 di Kairo, Mesir.

Prabowo dijadwalkan akan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Mesir, Abdel Fattah el-Sisi, yang kemudian dilanjutkan dengan menghadiri KTT D-8.

Ia menyebut bahwa negara Mesir adalah negara sahabat, sekaligus mitra bagi Indonesia.

“Mesir adalah sahabat dekat kita, mitra stategis bagi Indonesia dan negara penting di Timur Tengah,” ungkap presiden.

Seiring keberangkatannya tersebut, Prabowo mengklaim telah melakukan koordonasi dan memberi arahan pada Wakil Presiden Gibran Rakabuming dan jajaran menterinya di kabinet Merah Putih.

Ia berharap agar persiapan Natal dan Tahun Baru di Indonesia dapat berjalan lancar.

“Persiapan untuk Natal dan Tahun Baru sudah matang, dan saya kira semuanya akan berjalan lancar,” tuturnya.

Presiden berharap adanya komunikasi dari Wapres atau para menterinya saat ia berada di luar negeri, melaksanakan kunjungan kenegaraan.

“Tetapi tetap dengan sarana komunikasi yang baik, setiap saat saya bisa dihubungi sehingga kalau ada keputusan penting, semua pihak dapat konsultasi langsung dengan saya,” imbuh Presiden Prabowo Subianto. (*)