KABARIKA.ID – Ketua DPR RI yang juga politisi PDIP, Puan Maharani. Turut menanggapi terkait isu ‘matahari kembar’ yang saat ini banyak diperbincangkan.
Dalam komentarnya, Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan bahwa pertemuan yang dilakukan oleh sejumlah tokoh atau pejabat di momen Idul Fitri adalah yang sangat baik.
Puan Maharani dengan tegas menepis isu adanya ‘matahari kembar’ yang saat ini menjadi sorotan banyak publik.
“Silaturahmi di masa lebaran akan sangat baik, matahari kembar? presiden saat ini Presiden Prabowo Subianto,” ujar Puan Maharani pada awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, 14 April 2025.
Diketahui, isu ‘matahari kembar’ mulai muncul kepermukaan, disampaikan oleh politisi PKS Mardani Ali Sera, ia menilai bahwa, silaturahmi adalah sesuatu hal yang baik namun ia mengingatkan agar tidak menimbulkan ‘matahari kembar’.
Ia menyinggung adanya sejumlah menteri Kabinet Merah Putih yang mengunjungi kediaman mantan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) di Solo beberapa waktu lalu.
Beberapa Menteri yang berkesempatan berkunjung ke kediaman Jokowi tersebut di antaranya Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menko Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Kesehatan Budi Gunawan, dan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono.
Ketua DPR RI Puan Maharani pun sebelumnya berkesempatan bertemu dengan Jokowi, saat acara buka puasa bersama di NasDem Tower, Jakarta, 21 Maret 2025, sebelum Hari Raya Idul Fitri. (*)