KABARIKA.ID – Ketua DPP PDIP, Yasonna Laoly. Menjelaskan terkait diundurnya kongres partainya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Politisi PDIP, Yasonna Laoly juga memastikan bahwa internal partainya hingga saat ini masih tetap solid, tidak ada perbedaan sikap.
“Kita solid, mana ada beda-beda sikap, solid,” tegas Ketua DPP PDIP, Yasonna Laoly, 17 April 2025, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat.

Pihaknya mengklaim masih melakukan konsolidasi, dan tidak ada masalah proses tersebut.
“Enggak ada masalah, kita kan hanya masih konsolidasi saja,” jelasnya.
Mantan Menteri Hukum dan HAM tersebut juga menerangkan bahwa pelaksanaan kongres partainya menjadi kewenangan Ketua Umum yang saat ini dijabat oleh Megawati Soekarnoputri.
“Kita belum tahu ya, tergantung ketua umum saja. Kita tunggu saja perintah ketua umum seperti apa,” tuturnya.
Dalam keterangannya, kembali Yasonna memastikan bahwa intern partainya saat ini dalam keadaan baik-baik saja, ia juga meyinggung terkait pelaksanaan kongres yang tidak mudah.
“Tapi semua solid, hanya soal persiapannya ini. Kan baru Pemilu, baru Pilkada. Kan bikin kongres enggak gampang,” terangnya.
Diketahui, sebelumnya Ketua DPP PDIP yang juga putri Megawati, Puan Maharani. Dalam keterangannya di Kompleks Parlemen 14 April 2025, menjelaskan bahwa partainya hingga kini belum menentukan tanggal pelaksanaan kongres, ia mengatakan bahwa acara tersebut dinilai tak perlu dilakukan secara tergesa-gesa. (*)