KABARIKA.ID, TAKALAR– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Takalar, H Muh. Rijal menghelat pengawasan penyelenggaraan urusan pemerintahan daerah bagi masyarakat dapil IV, Galesong dan Galesong Utara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berlangsung di Desa Palalakkang, Kecamatan Galesong, pada Kamis 17 April 2025, pukul 13.00 – 16.45 Wita, kegiatan tersebut dihadiri 109 orang yang merupakan masyarakat Galesong dan Galesong Utara.

Berdasarkan penyampaiannya, Ketua DPRD Kabupaten Takalar, H Muh. Rijal mengutarakan, bahwa acara tersebut merupakan bagian dari fungsi legislasi.

“Hadirin sekalian, hari ini adalah kegiatan kedewanan yang dijalankan setiap anggota DPRD Kabupaten Takalar, salah satunya turun ke dapilnya melakukan fungsi pengawasan. Dan juga sebagai bagian penyelenggara pemerintah untuk memungkinkan bahwa anggaran yang ada di dapil, kita didapatkan,” tutur H. Rijal.

H. Rijal juga mengungkapkan substansi dihelatnya pertemuan itu, bahwa kelompok nelayan di Dapil IV akan mendapatkan bantuan alat nelayan.

“Terkait kedatangan saya di Desa Palalakkang ini, berhubungan dengan adanya pembentukan kelompok nelayan yang akan mendapatkan bantuan nelayan berupa alat tangkap ikan, spinder dan lain sebagainya yang bersumber dari anggaran APBD Kabupaten Takalar,” ungkapnya.

Lebih lanjut, legislator yang dikenal sangat merakyat itu, menegaskan tentang hak nelayan terhadap bantuan pemerintah.

“Perlu kita ketahui bersama, bantuan merupakan anggaran daerah dan semua nelayan berhak menggunakan bantuan pemerintah,” tegasnya.

Terakhir, ia berharap, agar para nelayan tidak sungkan menyampaikan aspirasinya.

“Saya ini adalah wakil rakyat di parlemen Takalar, wakil hadirin sekalian. Jadi, saya berharap, kita jadikan pertemuan ini sebagai langkah awal untuk sama-sama memperjuangkan aspirasi nelayan ke depannya. Apapun aspirasinya kedepan, sampaikan ke saya, jika perlu datang ke rujab, in Syaa Allah saya dengan senang hati akan memperjuangkannya,” tutupnya.

Sementara itu, salah satu peserta yang hadir, Kasmajaya Dg. Nappa merasa senang dengan penyampaian Ketua DPRD Takalar.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dengan adanya rancangan bantuan alat nelayan kepada kami para nelayan, seperti yang disampaikan Pak Ketua DPRD Takalar. Semoga ini menjadi langkah awal diperhatikannya nelayan demi kesejahteraan masyarakat,” ucap Dg. Nappa. (*)