KABARIKA.ID, GAZA — Ada kabar baik dari rencana gencatan senjata antara Israel dan Hamas yang diprakarsai Presiden AS Donald Trump.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Hamas mengatakan pada hari Jumat (4/07/2025), pihaknya telah menanggapi dengan “semangat positif” terhadap proposal gencatan senjata Gaza yang ditengahi AS.
Pihaknya siap untuk mengadakan pembicaraan mengenai pelaksanaan kesepakatan yang mengatur pembebasan sandera dan negosiasi untuk mengakhiri konflik.

Hamas menginginkan jaminan yang lebih kuat untuk mengakhiri perang secara permanen saat Netanyahu bersiap bertemu Trump di AS
Presiden AS Donald Trump sebelumnya mengumumkan “proposal akhir” untuk gencatan senjata selama 60 hari dalam perang yang telah berlangsung hampir 21 bulan antara Israel dan Hamas, dan menyatakan bahwa ia mengantisipasi balasan dari kedua belah pihak dalam beberapa jam mendatang.
Pada Jumat malam, Hamas menulis di situs web resminya: “Gerakan ini telah menyampaikan tanggapannya kepada para mediator persaudaraan, yang ditandai dengan semangat positif. Hamas sepenuhnya siap, dengan segala keseriusan, untuk segera memasuki babak baru negosiasi mengenai mekanisme pelaksanaan kerangka kerja ini.”
Media Israel melaporkan bahwa Israel telah menerima tanggapan Hamas dan sedang mempelajarinya.
Berbicara kepada wartawan di Air Force One pada Jumat malam (4/07/2025), Presiden Trump mengatakan bahwa ia optimis dengan perkembangan tersebut dan mungkin ada kesepakatan Gaza minggu depan, meskipun situasinya bisa berubah.
Melansir The Guardian yang mengutip sebuah sumber yang mengatakan, bahwa sebelumnya para pemimpin Hamas hampir menerima usulan kesepakatan gencatan senjata di Gaza, tetapi menginginkan jaminan yang lebih kuat bahwa setiap jeda dalam permusuhan akan mengarah pada berakhirnya perang secara permanen yang telah berlangsung selama 20 bulan.

Dalam beberapa hari terakhir, Israel telah meningkatkan ofensifnya melancarkan gelombang serangan udara hebat di seluruh Gaza, menewaskan lebih dari 250 warga Palestina, termasuk banyak wanita dan anak-anak, menurut pejabat medis dan pertahanan sipil Gaza.
Sejak gencatan senjata sebelumnya runtuh pada bulan Maret, lebih dari 6.000 orang telah tewas di Gaza dan krisis kemanusiaan yang akut telah memburuk.
Upaya gencatan senjata baru di Gaza mendapatkan momentum setelah AS mengamankan gencatan senjata untuk mengakhiri konflik 12 hari antara Israel dan Iran bulan lalu.
Pada hari Selasa (1/07/2025), Trump mengumumkan bahwa Israel telah menerima persyaratan yang dibutuhkan untuk menyelesaikan gencatan senjata selama 60 hari, di mana para pihak akan bekerja untuk mengakhiri perang.
Ketika ditanya pada hari Kamis (3/07/2025) apakah Hamas telah menyetujui kerangka kesepakatan gencatan senjata terbaru, ia berkata: “Kita lihat saja apa yang terjadi. Kita akan tahu dalam 24 jam ke depan.”
PM Netanyahu akan Bertemu dengan Trump
Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu dijadwalkan akan terbang ke Washington pada hari Minggu (6/07/2025) untuk berunding dengan Trump tentang perang di Gaza, perang terkini antara Israel dan Iran, dan isu-isu regional lainnya.
Netanyahu telah lama menolak diakhirinya perang di Gaza secara permanen, sebagian untuk mempertahankan dukungan sekutu sayap kanan dalam koalisi yang berkuasa.
Seorang pejabat senior Israel mengatakan kepada Channel 12, jaringan TV besar Israel: “Dilihat dari sinyal-sinyal dari Hamas, ada kemungkinan besar bahwa kami akan memulai perundingan jarak dekat dalam beberapa hari ke depan. Jika ada persetujuan untuk perundingan jarak dekat, akan ada kesepakatan.”
Pejabat Israel lainnya yang dikutip Reuters mengatakan, persiapan telah dilakukan untuk menyetujui kesepakatan gencatan senjata.
Delegasi Israel sedang bersiap untuk bergabung dalam pembicaraan tidak langsung yang ditengahi oleh Qatar dan Mesir untuk memperkuat kesepakatan, jika Hamas menanggapi secara positif.
Proposal gencatan senjata tersebut mencakup pembebasan 10 sandera Israel yang masih hidup yang ditahan di Gaza sejak serangan Hamas di Israel selatan pada Oktober 2023 yang memicu konflik. Juga pengembalian jenazah 18 orang lainnya, sebagai imbalan atas tahanan Palestina yang ditahan di penjara Israel.
Hamas menyandera 251 orang selama serangan tahun 2023. Kurang dari setengah dari 50 orang yang masih berada di Gaza diyakini masih hidup.
Hal lain yang diatur dalam proposal adalah bahwa bantuan akan segera masuk ke Gaza berdasarkan perjanjian tersebut, dan militer Israel akan melakukan penarikan bertahap dari beberapa bagian wilayah Gaza.
Negosiasi akan segera dimulai untuk mencapai gencatan senjata permanen.
“Kami berharap kesepakatan ini sudah tuntas, tetapi saya kira Hamas akan menerima semuanya,” kata Mike Huckabee, duta besar AS untuk Israel, kepada Channel 12 pada hari Kamis (3/07/2025).
“Satu hal yang jelas, Presiden Trump menginginkannya segera berakhir. Perdana menteri menginginkannya segera berakhir. Rakyat Amerika, rakyat Israel, menginginkannya segera berakhir,” tandas Huckabee. (rus)