Site icon KABARIKA

Berita Duka: UNHAS Kehilangan Guru Besar Berprestasi, Prof. M. Ivan Azis

KABARIKA.ID, MAKASSAR – Selasa (1/7/2025) petang, Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Universitas Hasanuddin (UNHAS) Ishaq Rahman tiba-tiba menyampaikan berita duka cita. “Hari ini, UNHAS berduka Prof. Dr. M. Ivan Azis, M.Sc, adalah seorang guru besar yang sangat produktif. Beliau berpulang,” tulisnya.

Almarhum adalah guru besar Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetetahuan Alam (MIPA) UNHAS, salah satu akademisi dan peneliti terbaik yang telah banyak berkontribusi bagi almamaternya.

Rektor UNHAS Prof. Jamaluddin Jompa yang mengaku sebagai sahabat almarhum merasa terpukul, bahkan menyesal tidak mepat menjengungnya saat sedang terbaring sakit. Meski kemudian mendapat informasi, jika Prof Ivan sudah pulih dari penyakitnya.

“Kami kehilangan sosok akademisi sekaligus sahabat yang sangat berdedikasi. Prof. Ivan selalu memiliki visi besar untuk membawa Unhas ke level dunia. Prestasinya yang luar biasa menjadi bukti komitmennya terhadap pengembangan ilmu pengetahuan,” sebut Prof JJ.

Sepanjang kariernya, almarhum dikenal sebagai peneliti produktif, dengan 102 publikasi internasional terindeks Scopus, H-Index 25, punya lebih dari 10 publikasi di jurnal Q1 pada tahun 2025.

Dia juga pendiri dan pemimpin Functionally Graded Materials Research Group di UNHAS, dan aktif dalam pengembangan pusat data berbasis big data dan artificial intelligence (AI). “Merancang pengembangan pusat data berbasis AI untuk UNHAS adalah mimpinya yang belum terlaksana hingga akhirnya menghembuskan nafas terakhir lanjut,” Prof JJ.

“Sebagai pimpinan universitas, saya mengucapkan duka mendalam. Kepada keluarga almarhum, saya menyampaikan belasungkawa yang tulus. Dan atas nama pribadi, juga sebagai saudara, saya mohonkan maaf kepada kita semua bila dalam interaksi beliau selama ini ada kekhilafan. Kita ikhlaskan kepergian beliau, diringi doa-doa terbaik,” sambungnya.

Hanya saja, belum ada informasi almarhum akan disemayamkan dan dimakamkan dimana. (*)

 

Exit mobile version