KABARIKA.ID, JAKARTA – Ketua Umum IKA Teknik Unhas Periode 2024-2028 yang terpilih berdasarkan hasil Musyawarah Nasional IKA Teknik Unhas 2 bulan lalu, M.Sapri Pamulu, memimpin Rapat Silaturrahmi dan Diskusi bersama jajaran pengurus baru, hari Minggu (2/6) di Cafe De Sophia, Cibubur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan rapat yang diselenggarakan secara hybrid tersebut, Sapri menyatakan untuk segera melengkapi formasi kepengurusan dan siap dilantik secepatnya kemudian dilanjutkan dengan Rapat Kerja Nasional IKA Teknik Unhas.

“Tidak usah kita patok target capaian program muluk-muluk setinggi langit. Cukup setinggi langit-langit saja, ambil meja dan kursi atau tangga untuk menggapainya” , ujar Sapri yang juga saat ini masih menjabat sebagai Direktur Utama PT Indah Karya (Persero) sambil tersenyum dan disambut tepuk tangan peserta yang hadir.

“Formasi kepengurusan IKA Teknik Unhas yang baru nanti diharapkan akan mengakomodir semua kepentingan dan bisa menyerap aspirasi segenap alumni. Kita akan lebih intens untuk menjalin komunikasi aktif bersama almamater, termasuk salah satunya yang menjadi prioritas yakni menyiapkan database alumni teknik Unhas yang komprehensif dan kedepan menjadi sarana efektif untuk menggalang sinergi lebih erat lagi,”ucap Sapri dengan mata berbinar yang didampingi oleh Andi Patonangi Ketua Harian IKA Teknik Unhas.

Sri Asri Wulandari, yang akan menjabat sebagai Bendahara Umum IKA Teknk Unhas meng-amini pernyataan Sapri.

“Kita bisa membuat kartu anggota alumni berdasarkan database yang ada. Dimana kartu alumni tersebut tidak hanya menjadi identitas valid seorang alumni Teknik Unhas, namun juga para pemegang kartu bisa mendapatkan benefitnya berupa diskon spesial dari gerai-gerai seperti restoran, fashion, travel tertentu yang sudah bekerjasama dengan IKA Teknik Unhas,”kata Sri, alumni Teknik Sipil Unhas angkatan 1989 dan juga Ketua Badan Perwakilan Daerah Kerukunan Keluarga Sulsel (KKSS) Jawa Barat ini dengan bersemangat.

“Dengan adanya unit bisnis di Unhas termasuk di Fakultas Teknik, IKA Teknik Unhas bisa menggalang kolaborasi konstruktif bersama unit bisnis tersebut melalui khususnya Departemen Kewirausahaan IKA Teknik Unhas,” tambah Hamjaya Ilham, Alumni Teknik Geologi Unhas Angkatan 1987  yang akan menjabat sebagai Wakil Ketua IKA Teknik Unhas serta saat ini bekerja sebagai Account Manager di Schlumberger.

Rangkaian acara rapat silaturrahmi IKA Teknik Unhas ini berakhir pukul 16.00