Unhas dan PT. MARS Teken Memorandum Kerja Sama Bidang Pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi

Berita1631 Dilihat

KABARIKA.ID, MAKASSAR – Universitas Hasanuddin (Unhas) dan PT. MARS sepakat menjalin kerja sama dalam bidang pengembangan tridharma perguruan tinggi. Kesepakatan tersebut tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani oleh Rektor Unhas Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc (Prof. JJ) bersama Direktur PT. MARS Symbioscience, Marlyn Patta Sumbang, bertempat di Hotel Novotel lantai 12, Jalan Chairil Anwar, Kota Makassar, Jumat (20/1/2023).

Turut dalam penandatanganan MoU tersebut, adalah Chairman of the Mars Board of Directors & Strategic Projects Advisor, Frank Mars, Wakil Rektor Unhas Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan dan Bisnis Prof. Dr. Eng. Ir. Adi Maulana, ST. M.Phil., Direktur Kemitraan, Ansariadi, SKM, M.ScPH, Ph.D serta sejumlah perwakilan PT. MARS yang ada di Makassar.

Dalam sambutannya, Rektor Unhas Prof. JJ menyampaikan ungkapan terima kasih atas kolaborasi yang baik antara Unhas dan PT.MARS. Ia mengatakan, Unhas mempunyai posisi strategis dalam pengembangan percoklatan Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan.

Rektor Unhas Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc dan Direktur PT. MARS Symbioscience, Marlyn Patta Sumbang foto bersama dengan Chairman of the Mars Board of Directors & Strategic Projects Advisor, Frank Mars dan Wakil Rektor Unhas Bidang Kemitraan, Inovasi, Kewirausahaan dan Bisnis Prof. Dr. Eng. Ir. Adi Maulana, ST. M.Phil., usai penandatanganan MoU.

Dengan berbagai potensi sumber daya manusia dan sarana prasarana yang dimiliki, Prof. JJ meyakini Unhas menjadi mitra terbaik PT. MARS dalam pengembangbiakan dan pengelolaan coklat.

“Di Unhas kami memproduksi coklat sendiri melalui Teaching Industry. Ada banyak sarana prasarana yang dimiliki Unhas untuk mendorong pengembangbiakan dan pengelolaan coklat. Ke depan, melalui kerja sama ini sektor pertanian, khususnya coklat akan semakin berkembang,” jelas Prof. JJ.

Sementara itu, Frank Mars memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Unhas atas kolaborasi yang sudah terjalin lama bersama PT. MARS. Frank mengatakan, kolaborasi bersama perguruan tinggi merupakan salah satu upaya strategis dalam mendorong peningkatan sektor pertanian, khususnya komoditas coklat.

Melalui sumber daya berkualitas yang dimiliki Unhas, beliau meyakini kolaborasi yang terjalin akan menghasilkan dampak positif bagi kedua belah pihak dan masyarakat secara umum. Kedua belah pihak kemudian mendiskusikan langkah strategis yang akan dilakukan dalam mendorong dunia industri coklat di Sulawesi Selatan.

PT. MARS adalah sebuah perusahaan multinasional yang bergerak di bidang industri makanan, terutama coklat, permen, serta makanan hewan. (sup/rs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *