Setiap Hari Lebih 100 Jemaah Haji Nyasar di Masjid Nabawi, Lupa Arah Pulang

Berita170 Dilihat

KABARIKA.ID, MADINAH – Setiap hari, ada saja jemaah haji yang lupa arah pulang, dari Masjid Nabawi ke hotelnya.

Untung, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) selalu siaga mengantar para jemaah yang lupa arah pulang.

Kepala Sektor Khusus Masjid Nabawi PPIH Arab Saudi, Surnadi mengungkapkan, fenomena ini sudah berlangsung sejak awal kedatangan jemaah haji Indonesia gelombang I di Madinah.

“Rata-rata dalam sehari bisa sampai seratus atau lebih jemaah yang harus diantar petugas haji. Penyebabnya beragam, mulai dari tertinggal rombongan, lupa rute balik hotel, kebingungan gara-gara keluar masjid lewat pintu yang berbeda, atau faktor lain,” ungkap Sunardi.

Meski demikian, Jemaah tidak perlu khawatir saat berada di Nabawi dan lupa arah menuju hotelnya.

Petugas ditempatkan di berbagai sudut Masjid Nabawi untuk mengantisipasi jemaah yang kebingungan.

“PPIH memang sudah mengantisipasi potensi ini. Karena itu, di area Masjid Nabawi ditempatkan petugas khusus di seluruh sektor sejak awal,” lanjut Sunardi.

Jemaah yang perlu bertanya, bisa langsung menuju posko penjagaan Seksus Nabawi.

“Atau tetap di area pelataran Nabawi sampai ada petugas yang menemukannya saat melakukan penyisiran,” kata Surnadi.

Sejumlah jemaah yang berada di kawasan Nabawi memang mengaku sedikit kebingungan. Mereka pun terbantu dengan adanya para petugas di setiap sudut Nabawi.

Hendra, salah satu jemaah yang mengaku pernah menjadi petugas menambahkan, sebenarnya tugas sektor khusus adalah mengamankan jemaah dari tangan-tangan jahil penipu, pencopet bahkan perampas harta jemaah haji Indonesia.

“Kadang ada diberi uang terima kasih seusai mengantar, tapi kami pasti ditolak petugas, karena aturannya tidak boleh menerima pemberian uang,” tambah Hendra. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *